Friday, August 15, 2014

PENUH CINTA DI JABAL RAHMAH




Traveler yang pergi ke Arab Saudi, baik untuk umrah maupun haji, pasti menyempatkan diri berwisata religi ke Jabal Rahmah. Ini adalah bukit bukit yang konon menjadi bukti kisah cinta Adam dan Hawa.

Saat menjalankan ibadah umrah dan haji, para jamaah biasa mengunjungi beberapa tempat religi. Napak tilas dan berdoa di beberapa tempat juga selalu disisipkan dalam agenda. Salah satu tempat yang wajib dikunjungi adalah Jabal Rahmah.

Terletak di tepi Padang Arafah, sebelah timur Kota Makkah, Jabal Rahmah merupakan sebuah bukit di tengah lahan gersang. Bukit inilah yang konon menjadi tempat dipertemukannya Adam dan Hawa oleh Allah SWT.

Bukit Jabal Rahmah hanya setinggi 70 meter, sehingga bisa didaki menggunakan anak tangga. Mendaki Jabal Rahmah dari dasar hingga mencapai tugu Adam dan Hawa, biasanya menghabiskan waktu sekitar 15 menit saja.

Di bagian puncak, terdapat suatu tugu yang terbuat dari beton persegi empat dengan lebar 1,8 meter dan tinggi 8 meter. Masyarakat setempat percaya, lokasi bertemunya Adam dan Hawa persis di titik tugu tersebut.

Tak sedikit jamaah yang berdoa di tugu tersebut. Ada pula yang terpesona oleh pemandangan Padang Arafah yang bisa dilihat jelas dari atas Jabal Rahmah. Banyak yang percaya, jika berdoa minta jodoh di Jabal Rahmah maka permintaannya cepat dikabulkan.

Jabal Rahmah juga jadi tempat bersejarah bagi perjalanan Nabi Muhammad. Di sanalah dirinya menerima wahyu terakhir dari Allah, sekaligus penyempurna dari ajaran Islam. Namun sayang, monumen di Jabal Rahmah semakin banyak coretan terutama dari jamaah asal Indonesia. Jangan ikut-ikutan mereka ya, jagalah tempat wisata religi dengan baik!

No comments:

Post a Comment